PDIPerjuangan.kabmalang.com -
Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf atau Gus Ipul
dan Puti Guntur Soekarno luncurkan salah satu program andalan berupa Rp
1 triliun untuk percepatan membangun Madura atau Satria Madura.
Kucuran Rp 1 triliun itu, menurut Gus Ipul, sapaan akrab Saifullah
Yusuf, dilakukan karena Madura memerlukan sentuhan khusus pembangunan.
Sebab, IPM (Indeks Pembangunan Manusia) di Madura sampai saat ini masih
rendah.
"Madura memerlukan intervensi, kebijakan dan anggaran khusus jika
pembangunan di Madura ingin lebih merata. Kami telah merumuskan program
‘Satria Madura’, yakni ‘Satu triliun untuk Pulau Madura’,” tutur Gus Ipul saat meresmikan posko pemenangan Rumah Gus Ipul-Puti Guntur, di Jalan Gayungsari Barat X Surabaya, Rabu 7 Februari 2018.
Anggaran khusus Rp 1 triliun itu, lanjut Gus Ipul, diperuntukkan peningkatan sumber daya manusia dan peningkatan kualitas infrastruktur.
Kontributor Artikel dan Foto :liputan6.com
Posisi KEUANGAN Forum Komunikasi Kader PDI Perjuangan.
.
www.KabMalang.com
admin@kabmalang.com
Facebook PDI Perjuangan Kab malang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar